GELIAT PTA BANTEN, SANG “JAWARA HEBAT DAN BERMARTABAT” YANG BERHASIL MERAIH ANUGERAH KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK KATEGORI “INFORMATIF” DARI KOMISI INFORMASI

LogoWeb4

*** TERIMA KASIH UNTUK TIDAK MEMBERIKAN IMBALAN DALAM BENTUK APAPUN KEPADA APARATUR PENGADILAN TINGGI AGAMA BANTEN. WASPADA TERHADAP MODUS PENIPUAN YANG MENGATASNAMAKAN PIMPINAN, HAKIM, PEJABAT DAN SELURUH PEGAWAI PENGADILAN TINGGI AGAMA BANTEN DALAM PELAKSANAAN PELAYANAN ***

Ditulis oleh Haity Mella Resita, S.T. on . Dilihat: 203

GELIAT PTA BANTEN, SANG “JAWARA HEBAT DAN BERMARTABAT” YANG BERHASIL

MERAIH ANUGERAH KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK KATEGORI “INFORMATIF”

DARI KOMISI INFORMASI

anugerah1

Pada usianya yang ke-17, Pengadilan Tinggi Agama Banten yang memiliki motto “Jawara Hebat dan Bermartabat” berhasil meraih prestasi membanggakan yaitu Penghargaan sebagai Badan Publik Vertikal “Informatif” pada ajang Penganugerahan Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2023 yang digelar Komisi Informasi Provinsi Banten di Pendopo Gubernur Banten, Kota Serang, Kamis 16 November 2023. 

 KIP

Anugerah Keterbukaan Informasi Publik yang diselenggarakan setiap tahun oleh Komisi Informasi tersebut dibagi menjadi lima kategori: Informatif; Menuju Informatif; Cukup Informatif; Kurang Informatif; dan Tidak Informatif. Pada ajang ini, Pengadilan Tinggi Agama Banten meraih nilai 92,33 poin. Nilai tersebut membawa Pengadilan Tinggi Agama Banten melompat jauh dari raihan tahun lalu yaitu“Cukup Informatif” menjadi “Informatif”.

 anugerah2

Penganugerahan tersebut diberikan setelah dilakukannya monitoring dan evaluasi terhadap ketaatan Badan Publik Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 di Wilayah Provinsi Banten. Dalam acara penganugerahan tersebut turut hadir Pj Gubernur Banten Al Muktabar dan Ketua Komisi Informasi Pusat Gede Narayana.

 

KIP1     KIP2

Helmy Thohir, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Banten yang hadir menerima penghargaan tersebut mengucapkan rasa syukurnya yang tak terhingga, "Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung, terutama seluruh jajaran PPID dan Tim Teknologi Informasi Pengadilan Tinggi Agama Banten, sehingga kita dapat mencapai prestasi yang luar biasa ini. Sebelumnya, tahun lalu kita mendapat nilai 75,12 kategori “Cukup Informatif”, alhamdulillah sekarang naik menjadi “Informatif” dengan nilai 92,33 poin," kata Helmy dalam keterangannya, Kamis (16/11/2023).

Add comment

Security code
Refresh


| PTA BANTEN, JAWARA HEBAT & BERMARTABAT