WAKIL KETUA PTA BANTEN PIMPIN APEL SORE: TEKANKAN TANGGUNG JAWAB KEBERSIHAN DAN KERJA SAMA TIM

LogoWeb4

*** TERIMA KASIH UNTUK TIDAK MEMBERIKAN IMBALAN DALAM BENTUK APAPUN KEPADA APARATUR PENGADILAN TINGGI AGAMA BANTEN. WASPADA TERHADAP MODUS PENIPUAN YANG MENGATASNAMAKAN PIMPINAN, HAKIM, PEJABAT DAN SELURUH PEGAWAI PENGADILAN TINGGI AGAMA BANTEN DALAM PELAKSANAAN PELAYANAN ***

Ditulis oleh Dilaluddin Supyadi, S.Ag. on . Dilihat: 4

WAKIL KETUA PTA BANTEN PIMPIN APEL SORE: TEKANKAN TANGGUNG JAWAB KEBERSIHAN DAN KERJA SAMA TIM

WhatsApp Image 2025 07 11 at 17.03.38

SERANG|PTA_BANTEN.GO.ID

Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Banten, Yang Mulia Dr. H. Acep Saifuddin, S.H., M.Ag., menjadi Pembina Apel Sore yang diikuti oleh seluruh pegawai PTA Banten pada Jumat (11/7/2025) di halaman kantor PTA Banten.

Dalam amanatnya, beliau menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh aparatur yang telah melaksanakan kerja bakti bersama. "Terima kasih atas partisipasi seluruh pegawai dalam kerja bakti. Meski belum sepenuhnya selesai, ini adalah langkah awal yang baik untuk menciptakan lingkungan kantor yang bersih dan nyaman," ujarnya.

Beliau juga menekankan pentingnya tanggung jawab masing-masing area dalam menjaga kebersihan. "Setiap area sudah dibagi, maka ketua area wajib mengontrol dan memastikan kebersihan tetap terjaga secara berkelanjutan," pesan Acep Saifuddin.

Mengakhiri amanatnya, Wakil Ketua PTA Banten menyampaikan ucapan selamat berakhir pekan kepada seluruh pegawai. “Selamat berweekend dan tetap bahagia,” tutup beliau dengan semangat positif.

Apel sore ini menjadi momen penting dalam mempererat semangat kebersamaan serta menumbuhkan rasa tanggung jawab kolektif dalam mewujudkan lingkungan kerja yang tertib dan nyaman. (ds)

Add comment

Security code
Refresh


| PTA BANTEN, JAWARA HEBAT & BERMARTABAT